Dispar dampingi Wagub Kunjungi Menteri Ekonomi Kreatif

Dispar dampingi Wagub Kunjungi Menteri Ekonomi Kreatif

Jakarta. Kamis, 2 Oktober 2025, Wakil Gubernur Kalimantan Selatan didampingi oleh Kepala Seksi Pengembangan Ekonomi Kreatif Dinas Pariwisata Provinsi Kalimantan Selatan mengunjungi Menteri Ekonomi Kreatif Republik Indonesia, Teuku Riefky Harsya di kantornya.

Kedatangan beliau untuk membahas terkait ekonomi kreatif di Banua, yang menurut Hasnur memiliki peluang besar untuk di kembangkan. Diskusi dan Brainstorming antara Pak Wagub dan Menteri pun berjalan santai namun mendalam.

Dinas Pariwisata Provinsi Kalimantan Selatan turut berbangga dengan pertemuan ini dan siap untuk bersama-sama mengembangkan Ekonomi Kreatif di Banua tercinta, Kalimantan Selatan.

Post Comment