Upayakan Peningkatan Kontribusi Pariwisata terhadap PDRB
Kertak Hanyar. Bertempat di Ruang Kepala Dinas pada Rabu, 7 Desember 2026 , Iwan Fitriady, S.H.,M.H. Kepala Dinas Pariwisata Provinsi Kalimantan Selatan mempimpin secara langsung rapat perumusan kebijakan dalam upaya peningkatan kontribusi Pariwisata terhadap Produk Domestik Regional Bruto di Kalimantan Selatan.


Tantangan untuk mengejar pertumbuhan ekonomi sebesar 8,1% harus disikapi dengan serius oleh Jajaran Dinas Pariwisata, karena sektor pariwisata menjadi salah satu harapan penyumbang terbesar dalam mencapai target tersebut.
Dalam perhitungan Distribusi PDRB Menurut Lapangan Usaha di Kalimantan Selatan sektor pariwisata dihitung berdasarkan Penyediaan Akomodasi dan Makan Minum. Berdasarkan Data yang telah dirilis oleh BPS dalam [Seri 2010] Distribusi PDRB Triwulanan Menurut Lapangan Usaha di Kalimantan Selatan (Persen) didapatkan informasi bahwa Penyediaan Akomodasi dan Makan Minum berkontribusi sebesar 1,87 Persen pada Triwulan ke III Tahun 2025
| Triwulan I | Triwulan II | Triwulan III |
|---|
| 2,07 | 2,05 | 1,87 |
Untuk tahun 2026 dan seterusnya diharapkan kontribusi ini dapat semakin meningkat, dan hal ini perlu perhatian khusus serta kerja keras dari seluruh jajaran Dinas Pariwisata Provinsi Kalimantan Selatan.



Post Comment