Wujud Komintmen Kebangsaan, Dispar ikuti Apel Bela Negara
Banjarbaru. Bertempat di Halaman Kantor Gubernur Kalimantan Selatan, Banjarbaru, jajaran Dinas Pariwisara mengikuti Apel Upacara Peringatan Hari Bela Negara yang dipimpin Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Selatan, Muhammad Syarifuddin, mewakili Gubernur Kalimantan Selatan H. Muhidin, di Lapangan Kantor Gubernur Kalsel, Banjarbaru pada Jumat 19 Desember 2025.



Membacakan amanat Presiden Republik Indonesia Prabowo Subianto, Sekda Kalsel menekankan bahwa semangat bela negara tidak boleh dimaknai semata sebagai kewajiban militer, melainkan tanggung jawab kolektif seluruh warga negara dalam menghadapi tantangan bangsa yang semakin kompleks.
Presiden mengingatkan bahwa sejarah berdirinya Pemerintahan Darurat Republik Indonesia (PDRI) di Bukittinggi pada 19 Desember 1948 menjadi bukti kuat bahwa tekad dan komitmen bela negara mampu menjaga eksistensi Indonesia di tengah ancaman terhadap kedaulatan nasional.
Dalam konteks kekinian, Presiden menyoroti ancaman yang tidak lagi bersifat konvensional, melainkan berkembang dalam bentuk ancaman siber, disinformasi, radikalisme, krisis pangan dan energi, hingga bencana alam. Kondisi tersebut, menurut Presiden, menuntut penguatan semangat bela negara di seluruh lapisan masyarakat.
Presiden juga mengajak seluruh elemen bangsa untuk memperkuat solidaritas nasional, khususnya dalam menghadapi bencana alam yang melanda sejumlah wilayah di Indonesia. Kepedulian sosial, menjaga persatuan, serta kontribusi nyata dalam pembangunan disebut sebagai wujud konkret bela negara di era modern.



Post Comment